NEWS
DETAILS
Jumat, 09 Jul 2021 09:30 - Ikatan Motor Honda Makassar

Helm adalah barang yang wajib dimiliki oleh setiap pengendara sepeda motor karena helm merupakan standar keamanan bermotor. Beberpa tahun terakhir helm juga sudah menjadi bagian dari lifestyle dunia permotoran Brosis, maka dari itu dipasaran ada banyak pilihan tipe dan bentuk helm.

Selain dari segi keamanan dan gaya, kenyamanan helm juga patut Brosis perhatikan, karena kenyamanan perlengkapan berkendara selalu selaras dengn keselamatan. Yang jelas selalu pastikan helm yang digunakan sudah berlisensi SNI.

Merawat helm kesayangan memang butuh treatment, tapi sebenarnya Brosis bisa kok lakukan itu dirumah, nah begini caranya :

  1. Bersihkan lapisan helm berikut kaca helm jika sudah terlihat kusam atau terkena kotoran, debu atau hujan dengan kain sera thalis atau kain micro fiber serta shampoo atau sabun khusus perawatan helm, untuk diperhatikan jangan pernah gunakan cairan pembersih kaca untuk memberishkan visor ya Brosis karena biasanya mengandung ammonia yang bisa merusak polikarbonat pada visor. Brosis yang sering touring wajib bawa kain micro fiber nih
  2. Gunakan cotton bud untuk memberihkan bagian-bagian yang sulit dijangaku seperti lubah air flow untuk menjaga sirkulasi udara helm agar tidak terhalang kotoran.
  3. Lapisan tengah pada helm cukup dilap dengan micro fiber kering agar kualitas peredaman sterofoam tetap terjaga. Kalau maksa kena air bisa menurunkan kekuatan perekat sterfoam dan timbulnya jamur apabila proses pengeringan tidak dilakukan secara maksimal.
  4. Untuk lapisan dalam portable dapat dilepas semua, lapisan dalam helm terebut keudian direndam dan cuci denga lembut menggunakan tangan, hindari menggunakan sikat karena bisa merusak kain pelapisnya.
  5. Lumasi bagian engsel seperti engsel tali helm dan engsel visor dengan pelumas helm atau baby oil sehingga fungsi engsel tetap maksimal.
  6. Untuk mengurangi keringat yan terserap oleh lapisan dalam atau padding helm saat berkendara gunakan balaclava, karena selain dapat menimbulkan bau tidak sedap dan jamur ternyata keringat juga dapat menurunkan kualitas busa helm.

Itulah cara agar helm kesayangan Brosis tetap bisa bekerja maksimal. Selain jadi standar keamanan bermotor, helm yang terawat juga bisa menunjang lifestyle Brosis ketika bermotor.

RELATED
NEWS